Assalamualaikum Warohmatullahi Wabarokatuh,

Menindaklanjuti Surat Direktur Pendidikan Profesi dan Pembinaan Guru dan Tenaga Kependidikan nomor: 4902/B2/GT.03.15/2021 tanggal 29 September 2021 perihal Informasi Persiapan dan Pelaksanaan UKMPPG Tahun 2021 Bagi Peserta Retaker, maka perlu kami sampaikan beberapa hal sebagai berikut:

  1. Jadwal Ujian Pengetahuan (UP) UKMPPG retaker 1 tahun 2021 adalah 16-17 Oktober 2021.
  2. Pelaksanaan UP UKMPPG akan dilakukan secara online berbasis domisili dimana UP yang dilakukan secara daring (online) dengan peserta berada di tempat tinggal (domisili) masing-masing atau tempat yang dipilih oleh mahasiswa  dengan pertimbangan akses internet.
  3. Panduan lengkap untuk peserta  pelaksanaan UP UKMPPG berbasis domisili dapat diunduh di sini (mohon dicermati dengan seksama).
  4. Panduan install aplikasi dan aplikasinya bagi yang menggunakan OS Windows dapat diunduh di sini.
  5. Panduan install aplikasi dan aplikasinya bagi yang menggunakan macOS dapat diunduh di sini.
  6. Format pakta integritas dapat diundih di sini.

Demikian informasi ini kami sampaikan, agar dapat dicermati. Terima kasih.
Wassalamualaikum Warohmatullahi Wabarokatuh,

Informasi lebih lanjut dapat menghubungi pada jam kerja:
1. Martin (087870878677)
2. Achsan Achfa (087784343669)

Kunjungi Youtube resmi PPG UHAMKA (jangan lupa subscribe) dan Instagram PPG UHAMKA (difollow juga ya).